Menjelajahi Keseruan UJEE 2023 Melalui Booth Program Studi Kewirausahaan

Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur sukses menggelar acara tahunan yang dimiliki, yaitu UPN Jatim Edu Expo (UJEE) 2023 pada 17-18 Juni 2023 kemarin. UJEE sendiri berisi berbagai kegiatan, mulai dari pendaftaran mahasiswa baru jalur mandiri secara On The Spot (OTS), bazaar mahasiswa, talkshow dengan berbagai topik menarik untuk calon mahasiswa baru, esports competition, unjuk gelar kreativitas mahasiswa, dan pameran program studi unggulan UPN “Veteran” Jawa Timur sebagai highlight dari kegiatan tersebut.

Setiap program studi unggulan akan memiliki booth tersendiri untuk diisi dengan produk dan informasi yang relevan dengan bidang studi masing-masing, tak terkecuali Kewirausahaan yang turut membuka booth di acara tersebut. Pengunjung baik dari kalangan mahasiswa, masyarakat umum, hingga calon mahasiswa baru dapat mengunjungi booth untuk mencari informasi mengenai sebuah program studi. 

Bagi yang bertugas menyiapkan dan menjaga booth Kewirausahaan, persiapan yang matang menjadi kunci keberhasilan. Tim dari Program Studi Kewirausahaan UPN “Veteran” Jawa Timur telah melakukan seleksi produk-produk unggulan yang dihasilkan oleh mahasiswa. “Kami memilih untuk menunjukkan keunggulan dari mahasiswa dan program studi Kewirausahaan kami. Kami ingin memberikan inspirasi kepada pengunjung mengenai potensi bisnis yang dapat dikembangkan,” ungkap Aisyah Dhia Kamila, salah satu mahasiswa Kewirausahaan yang terlibat dalam persiapan booth.

Selain produk-produk unggulan, booth Kewirausahaan juga memamerkan penghargaan yang diraih oleh mahasiswa Kewirausahaan yang telah mencapai prestasi gemilang dalam bidang kewirausahaan. Penghargaan tersebut menjadi bukti nyata dari dedikasi dan keberhasilan mereka dalam mengembangkan ide bisnis yang inovatif.

Selama berada di booth Kewirausahaan, pengunjung juga dapat memperoleh informasi lebih lanjut melalui brosur dan materi promosi yang tersedia. Brosur tersebut akan memberikan gambaran mendalam tentang Program Studi Kewirausahaan, termasuk program-program yang ditawarkan, kurikulum, dan peluang karir di bidang kewirausahaan.

Tidak hanya itu, salah satu hal yang menarik di booth Kewirausahaan adalah kehadiran motivasi dari Bapak Menteri Pendidikan Indonesia, Nadiem Makarim. Kutipan motivasi dan inspiratif dari beliau dipajang untuk memberikan semangat dan motivasi kepada pengunjung booth dalam menjalani perjalanan kewirausahaan mereka.

Kondisi booth Kewirausahaan selama UJEE berlangsung tergolong kondusif dan ramai pengunjung. Rektor UPN “Veteran” Jawa Timur, Prof. Dr. Ir. Akhmad Fauzi, MMT.,IPU, juga turut menyempatkan waktu untuk menjelajahi booth dan melihat secara langsung beragam produk dan informasi yang ditawarkan. Kehadirannya menginspirasi dan menyampaikan rasa apresiasi kepada para mahasiswa Kewirausahaan atas usaha dan keberhasilan mereka di bidang kewirausahaan.

Selain itu, salah satu pengunjung booth Kewirausahaan UJEE 2023 lainnya, Fazhabilla Nanda Savitri dari SMK Negeri 10 Surabaya, mengungkapkan kesannya setelah mengunjungi booth tersebut. Menurutnya, ia mendapatkan segala informasi yang cukup mengenai apa itu Program Studi Kewirausahaan dan pelajaran apa yang akan dipelajarinya di masa depan. Dengan adanya booth tersebut, ia merasa lebih memahami secara mendalam mengenai potensi dan peluang yang bisa ia eksplorasi di bidang kewirausahaan.

Tidak hanya itu, Fazhabilla juga menyampaikan minatnya terhadap Program Studi Kewirausahaan. “Sudah mendaftar melalui jalur SNBT,” ungkapnya. Dengan adanya kesan positif dari Fazhabilla, dapat disimpulkan bahwa booth Kewirausahaan UJEE 2023 memberikan informasi yang cukup memadai dan mampu menginspirasi para pengunjung, seperti Fazhabilla, untuk berkecimpung di bidang kewirausahaan. Semoga melalui pilihan ini, Fazhabilla dan calon mahasiswa lainnya dapat mengembangkan potensi mereka di bidang kewirausahaan dan menciptakan kesuksesan di masa depan.

UJEE 2023 merupakan ajang yang sukses dalam mempromosikan kewirausahaan kepada masyarakat umum dan calon mahasiswa. Booth Kewirausahaan berhasil menyajikan informasi yang menarik, produk-produk inovatif, dan pengalaman menarik bagi pengunjung. Diharapkan kegiatan ini dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk mengembangkan jiwa kewirausahaan dan menciptakan lapangan kerja melalui bisnis yang kreatif dan inovatif.

Diharapkan kegiatan seperti UJEE terus diadakan di masa mendatang. UJEE merupakan ajang yang sangat berharga dalam mempromosikan program studi dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya kewirausahaan di kalangan mahasiswa, calon mahasiswa, dan masyarakat umum. Melalui kegiatan ini, banyak informasi, pengetahuan, dan inspirasi yang dapat diperoleh oleh para pengunjung.

English