Pengabdian Masyarakat: Prodi Kewirausahaan UPN “Veteran” Jatim

Sejumlah dosen dan mahasiswa Program Studi Kewirausahaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur telah melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat pada Senin, (07/05/2023) di Desa Pulosari, Jombang.

Kegiatan pengabdian masyarakat dilaksanakan dengan melakukan sosialisasi membahas tentang digital marketing dan business plan kepada para pelaku UMKM dan pemuda Desa Pulosari. Kegiatan ini menarik minat para produsen setempat seperti produsen keripik pisang, singkong, dan jamu atau minuman herbal karena pembahasan yang erat kaitannya dengan kewirausahaan.

Sosialisasi tersebut memiliki tujuan untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada pelaku UMKM dan pemuda desa tentang cara memasarkan produk secara digital dan cara membuat rencana bisnis yang baik. Dengan ilmu tersebut, diharapkan para pelaku UMKM dan pemuda desa dapat memanfaatkan teknologi digital untuk mengoptimalkan pemasaran produk yang dimiliki dan mengembangkan bisnis dengan rencana bisnis yang terstruktur dan terukur.

Selain itu, kegiatan sosialisasi ini juga bertujuan untuk membantu pelaku UMKM dan pemuda desa dalam memperluas jaringan bisnis dan meningkatkan daya saing dalam dunia bisnis yang semakin ketat. Dengan begitu, diharapkan mereka dapat terus berkembang dan memajukan bisnis mereka dengan baik.

English